Ulang Tahun ke-7, SMSI NTB Salurkan Bantuan

MATARAM, NTB – Merayakan HUT ke-7, Serikat Media Siber Indonesia Provinsi Nusa Tenggara Barat (SMSI NTB) menyalurkan bantuan.

Bantuan dana itu diserahkan Humas SMSI NTB, I Made Sanakumara, kepada Yayasan Tuna Netra Al-Mahsyar Mataram, 5 Februari lalu.

Sekadar info, yayasan itu telah lama berdedikasi dalam membina Panti Asuhan dan Sekolah Luar Biasa Tuna Netra (SLB-A). Memberikan harapan dan kesempatan bagi anak-anak difabel untuk mendapatkan pendidikan dan perawatan yang mereka butuhkan.

Humas SMSI NTB menyampaikan, program bantuan SMSI itu bertujuan untuk berbagi suka dengan anak-anak difabel di Panti Asuhan Tuna Netra Al-Mahsyar, karena mereka juga tanggung jawab kita untuk memberikan kepedulian.

Baca Juga :  Tingkatkan Layanan Hukum, Kalapas Lobar dan Kajari Mataram Jalin Kolaborasi

Ketua SMSI NTB, HM Syukur, S.H., menambahkan, program sosial ini adalah bentuk kebersamaan SMSI dalam merayakan ulang tahun ke-7 yang puncak perayaannya 7 Maret mendatang.

“Alhamdulillah, ini sebagai bentuk rasa syukur dan kekompakan teman-teman SMSI NTB. Kami dapat berbagi donasi yang diserahkan humas SMSI NTB,” kata Ketua SMSI yang Direktur Radar Mandalika dan radarmandalika.id itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *