Mataram NTB – Guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap terjaga, Polsek Mataram menggelar Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di sejumlah titik rawan di wilayah hukum Kecamatan Mataram, Minggu (11/01/2026) dini hari
Kegiatan patroli ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Mataram, AKP Mulyadi, S.H. Patroli menyasar pusat perbelanjaan, area perkantoran, hingga pemukiman warga guna mengantisipasi tindak kriminalitas seperti 3P (Pencurian dengan Pemberatan, Pencurian dengan Kekerasan, dan Pencurian Kendaraan Bermotor) serta balap liar.
Kapolsek Mataram, AKP Mulyadi, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan komitmen Polri untuk menghadirkan rasa aman bagi masyarakat di awal tahun 2026 ini.
“Kami turun langsung ke lapangan untuk memastikan kondusifitas wilayah. Fokus kami adalah tindakan preventif dengan melakukan dialog bersama warga serta memberikan imbauan agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan,” ujarnya
Dalam pelaksanaan patroli, personil Polsek Mataram juga melakukan pengecekan terhadap kumpul-kumpul remaja di malam hari guna mencegah terjadinya potensi gangguan keamanan. Petugas memberikan edukasi secara humanis agar para pemuda segera kembali ke rumah masing-masing jika tidak ada urusan yang mendesak.
Sekaligus siaga merespon laporan aduan masyarakat baik melalui lisan maupun Call Center Polri 110. ” Harapan kami, dengan adanya kehadiran polisi secara intensif melalui patroli KRYD ini, ruang gerak pelaku kejahatan dapat dipersempit sehingga masyarakat Mataram dapat beraktivitas dengan tenang dan nyaman,” tambahnya
Hingga patroli berakhir, situasi di wilayah hukum Polsek Mataram terpantau aman dan terkendali. Kegiatan serupa dipastikan akan terus dilaksanakan secara berkala sebagai bentuk pelayanan prima kepolisian kepada masyarakat.












