BeritaPatroliTerkiniTNI-Polri

Cegah Kejahatan Jalanan, Polresta Mataram Masifkan KRYD Malam Akhir Pekan 

×

Cegah Kejahatan Jalanan, Polresta Mataram Masifkan KRYD Malam Akhir Pekan 

Share this article

Mataram NTB – Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) terus masif dilaksanakan Polresta Mataram dalam rangka mengantisipasi kejahatan jalanan guna menciptakan Kamtibmas yang kondusif selama bulan puasa Ramadhan.

KRYD yang dilaksanakan Sabtu 15 Maret 2025 mulai pukul 22:00 wita hingga keesokan hari tersebut melibatkan seluruh unsur seperti TNI, Polri dan Pemerintah.

Kabagops Polresta Mataram Kompol I Gede Sumadra Kerthiawan SH., selaku Penanggung jawab kegiatsn tersebut dalam Apel kesiapan mengatakan KRYD yang dilaksanakan hingga keesokan hari tersebut dalam rangka menciptakan keamanan dan kenyamanan masyarakat serta situasi Kamtibmas yang kondusif dalam bulan Ramadhan.

Ia berharap srluruh personil yang terlibat dapat melaksanakan tugA ini dengan penuh rasa tanggung jawab serta dalam menjalankan tugas dan tindakan nantinya diutamakan gara-gara yang humanis.

Baca Juga :  Semarak Peringatan HUT RI ke-79, Dinas Ketahanan Pangan NTB Kembali Gelar GPM di Desa Saribaye Lingsar Lombok Barat

Menurut nya, KRYD yang dilaksanakan pada malam weekend tersebut disamping melibatkan personil Polresta Mataram dan Polsek jajaran juga dibantu olah Personil BKO Samapta Polda NTB, selain unsur TNI dan Pemerintah juga ikut terlibat dalam pelaksanaannya.

Beberapa titik rawan kejahatan jalanan seperti balap liar, perang sarung, tempat kumpul Para pemuda hingga larut malam serta tempat-tempat umum lainnya guna memberikan edukasi dan sosialisasikan Kamtibmas yang kondusif.

“Yang utama kita sadar kejahatan jalanan yang mencemaskan masyarakat, kemudian menyasar tempat-tempat umum dan lokasi dimana para anak muda dan remaja berkumpul untuk memberikan sosialisasi tentang kamtibmas, “ucapnya.

Agar lebih efektif, pelaksanaan KRYD dibagi dalam Tiga Tim dimana ketiga tim tersebut menyebar melakukan patroli di seluruh Kota Mataram.

Baca Juga :  Refleksi Hari Pariwisata Sedunia: Lombok Barat Menuju Pariwisata Berkelanjutan

“Semua jalur kita sisir dalam KRYD ini, seperti jalan lingkar selatan, jalan lingkar utara, serta jalur-jalur di tengah Kota Mataram, “ucapnya.

Kegiatan Kepolisian resor Kota Mataram ini menjadi bukti nyata upaya yang dilaksanakan untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *