Lombok Utara, – Sebuah operasi pencarian yang mengharukan dikawasan wisata air terjun sekolah, Desa tegal maja, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Lombok Utara, berakhir hari ini, Senin (03/11/2025).
Korban yang dilaporkan tenggelam akhirnya berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan dalam kondisi meninggal dunia (MD).
Operasi yang dimulai pagi hari sekitar pukul 07.30 Wita ini merupakan wujud sinergi antara Polairud Polres Lombok Utara, Polsek Tanjung, Babinsa, TNI AL, Basarnas, dan partisipasi aktif dari masyarakat setempat.
Dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Lombok Utara, AKP I Gusti Made Suarjaya, S.Par., tim bergerak cepat menyisir area air terjun yang dikenal memiliki medan cukup menantang.
Setelah kurang dari empat jam pencarian intensif, korban berhasil ditemukan pada pukul 10.45 Wita.
“Syukur alhamdulillah, berkat kerja keras tim gabungan, korban berhasil kami temukan.
Kapolres Lombok Utara Polda NTB, AKBP Agus Purwanta,S.I.K., melalui Kasat Polairud AKP I Gusti Made Suarjaya, menyampaikan kami duka cita mendalam untuk keluarga yang ditinggalkan,” ujarnya.
“Lebih lanjut, I Gusti mengungkapkan segera setelah penemuan, tim fokus pada proses evakuasi yang dilakukan dengan hati-hati. Pada pukul 11.48 Wita, jenazah korban langsung diserahkan kepada pihak keluarga dirumah duka, memastikan proses pemakaman dapat segera dilakukan.
Keberhasilan operasi ini menunjukkan kesiapan dan komitmen aparat keamanan di Lombok Utara dalam memberikan pelayanan dan respons cepat terhadap musibah.
“Ini sebagai komitmen kami untuk selalu siap sedia membantu masyarakat, terutama dalam situasi kedaruratan diwilayah perairan dan pegunungan,”tutup I Gusti dalam laporannya.












