BeritaEdukasiHukum & Kriminal

Mandalika BERSINAR: Deklarasi Perang Melawan Narkoba

×

Mandalika BERSINAR: Deklarasi Perang Melawan Narkoba

Share this article

Mataram NTB — Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Mataram terus menunjukkan komitmennya dalam memberantas penyalahgunaan narkoba di wilayah NTB. Bertempat di Kantor Lurah Kelurahan Mandalika, Kecamatan Sandubaya, Kepala BNN Kota Mataram, Yuanita Amelia Sari, S.E., M.Si., bersama jajaran secara resmi melaunching Kelurahan Mandalika BERSINAR (Bersih Narkoba), Rabu (16/4/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini dirangkaikan dengan berbagai agenda penting seperti Senam BERSINAR, pengukuhan Satgas Anti Narkoba, pengukuhan Posyandu BERSINAR, Sekolah BERSINAR, serta Duta Anak dan Remaja. Acara ini mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk Kepala BNNP NTB yang turut hadir dan meresmikan launching program tersebut.

Turut hadir dalam acara ini, Asisten I Pemerintahan dan Kesra Kota Mataram, Kepala Badan Kesbangpol Kota Mataram, Camat Sandubaya beserta para lurah se-Kecamatan Sandubaya, Kepala Puskesmas Cakranegara, tokoh agama (TOGA), tokoh masyarakat (TOMA), kader, serta warga Kelurahan Mandalika.

Baca Juga :  BGN: Korban Penipuan Program Makan Bergizi Segera Lapor Polisi

Kepala BNN Kota Mataram, Yuanita Amelia Sari, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan BNN untuk memberdayakan masyarakat dalam mencegah penyalahgunaan narkoba sejak dini.

“Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan program Bersih Narkoba yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat, dari tokoh masyarakat hingga generasi muda, untuk bersama-sama menjaga wilayah mereka bebas dari narkoba,” ungkap Yuanita Amelia Sari.

Program ini menjadi bentuk nyata kolaborasi antara BNN Kota Mataram, pemerintah kelurahan, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan aman. Melalui pengukuhan berbagai elemen pendukung seperti Satgas dan Posyandu BERSINAR, diharapkan upaya pencegahan narkoba bisa berjalan efektif dari tingkat keluarga hingga sekolah.

Baca Juga :  Rapat Evaluasi MotoGP 2024 Bahas Kedatangan Presiden dan Lainnya

Dengan diluncurkannya Kelurahan Mandalika BERSINAR, wilayah ini diharapkan menjadi contoh inspiratif bagi kelurahan lain di Kota Mataram dan NTB dalam membangun komunitas yang bersih dari narkoba, sehat, dan aman bagi generasi penerus bangsa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *