BeritaGaya HidupHukum & Kriminal

Lapas Lombok Barat Gandeng BNNP NTB Beri Konseling Kelompok bagi Warga Binaan Rehab

×

Lapas Lombok Barat Gandeng BNNP NTB Beri Konseling Kelompok bagi Warga Binaan Rehab

Share this article

Lombok Barat – Bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) NTB, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Lombok Barat memberikan terapi Konseling Kelompok (Grup) terhadap sejumlah 37 orang residen program rehabilitasi sosial Warga Binaan Narkotika, Rabu (16/04/2025).

Konseling kelompok ini merupakan salah satu tahapan dalam proses rehabilitasi yang diberikan oleh para konselor dari BNNP NTB dengan materi Adiksi dari sisi medis dan pencegahan kekambuhan terhadap penyalahgunaan Narkotika.

“Oleh karena itu dalam sesi kegiatan hari ini kita mengambil fokus terkait masalah pencegahan kecanduan baik dilihat dari sisi medis maupun dari sisi psikolog. Kita berikan beberapa tips materi bagaimana sih proses orang mengalami kecanduan, bagaimana proses mulai adiksi. Nah, dari proses itu diharapkan teman-teman warga binaan akan mengerti tata cara mengelola dirinya sendiri agar tidak kembali lagi sebagai pecandu,” terang Konselor Adiksi Ahli Madya BNNP NTB, Heru Sutowo.

Baca Juga :  Kapolsek Brang Rea dan Kades Tepas Ajak Masyarakat Dukung Pembangunan Pipa PDAM

Sementara itu, Kepala Lapas Lombok Barat, M Fadli menegaskan bahwa konseling kelompok difokuskan pada upaya penguatan mental dan kepercayaan diri. Para peserta diberikan pembekalan untuk memahami potensi diri, mengatasi stigma sosial, merencanakan masa depan yang lebih baik dan mempersiapkan diri untuk kembali berperan aktif dalam masyarakat.

“Pendekatan psikologis profesional dalam kegiatan ini sangat diperlukan dalam membantu residen (Warga Binaan) kami membangun kembali kepercayaan diri dan merencanakan masa depan yang lebih positif,” terang Fadli.

Program konseling ini berlangsung secara rutin dengan melibatkan konselor profesional dari BNNP NTB. Para konselor memberikan sesi terapi individu dan kelompok, serta berbagai kegiatan edukatif yang dirancang untuk meningkatkan kesadaran warga binaan akan bahaya narkoba dan pentingnya menjaga kesehatan mental.

Baca Juga :  PLN NTB Dukung Pemberdayaan Perempuan Dusun Besari Melalui Program TJSL Pemanfaatan Daun Kelor

Kolaborasi antara Lapas dan BNNP NTB ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi lembaga pemasyarakatan lainnya dalam upaya rehabilitasi warga binaan. Dengan pendekatan yang holistik dan berkelanjutan, program konseling adiksi ini diharapkan mampu memberikan dampak positif yang nyata bagi masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *