Gerung, Lombok Barat – Wakil Bupati Lombok Barat, Hj. Nurul Adha, memberikan penekanan khusus pada pentingnya disiplin bagi seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lombok Barat. Hal ini disampaikan saat beliau memimpin Apel Pagi yang diikuti oleh ASN maupun non-ASN di halaman Kantor Bupati Lombok Barat pada Selasa (15/4/2025).
Dalam arahannya, Wabup Nurul Adha dengan tegas menyatakan bahwa disiplin merupakan salah satu fondasi utama dalam meraih keberhasilan. Beliau mengajak seluruh jajaran pegawai Lombok Barat untuk menginternalisasikan nilai-nilai disiplin dalam setiap aktivitas dan pelaksanaan tugas. Dengan kedisiplinan yang tinggi, diharapkan seluruh tugas dan pekerjaan ASN dapat terlaksana secara efektif dan efisien, termasuk dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Kami memiliki komitmen yang kuat dalam mewujudkan visi misi Lombok Barat yang maju, mandiri, dan berkeadilan. Tentunya, cita-cita ini membutuhkan semangat kerja yang solid dan kedisiplinan yang tinggi agar setiap program pembangunan dapat berjalan dengan baik dan pelayanan kepada masyarakat pun optimal,” ujar Hj. Nurul Adha dengan nada penuh semangat.
Lebih lanjut, Wabup Nurul Adha mengingatkan bahwa apel pagi bukan sekadar kegiatan seremonial rutin, melainkan sebuah momentum penting untuk mempererat soliditas dan kebersamaan antar pegawai dalam membangun Lombok Barat. Beliau menekankan bahwa apel merupakan bagian dari komitmen bersama untuk mewujudkan tata pemerintahan yang profesional, bersih, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Pada kesempatan tersebut, Wabup juga menyampaikan pesan penting terkait kebersihan lingkungan kerja. Beliau meminta seluruh jajarannya untuk terus menjaga kebersihan lingkungan kantor demi menciptakan suasana kerja yang nyaman dan kondusif. “Mari kita bersama-sama menjaga kebersihan dan melestarikan lingkungan agar kita semua merasa nyaman dalam menjalankan tugas. Ingatlah bahwa kebersihan adalah sebagian dari iman, oleh karena itu, mari kita perkuat komitmen kita dalam menjaga kelestarian lingkungan,” imbau beliau.
Dengan penekanan pada disiplin dan kebersihan lingkungan, Wakil Bupati Hj. Nurul Adha berharap seluruh pegawai Lombok Barat dapat bekerja dengan lebih efektif dan efisien, sehingga berkontribusi maksimal dalam mewujudkan Lombok Barat yang maju, mandiri, dan berkeadilan.