LOMBOK BARAT- Wakil Ketua Komisi X DPR-RI H.Lalu Hadrian Irfani memberikan sosialisasi Program Indonesia Pintar (PIP) kepada ratusan kepala sekolah tingkat SD, SMP,SLB dan SMA yang ada di Kabupaten Lombok Barat.
Sosialisasi dilakukan diaula kantor Bupati Lombok Barat yang dihadiri langsung oleh anggota DPR-RI Dapil Lombok H. Lalu Hadrian Irfani yang juga wakil ketua komisi X. Bupati Lombok Barat. H. Lalu Ahmad Zaini (LAZ) dan pejabat dari Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan Kemendikdasmen. Beserta semua anggota fraksi PKB DPRD Kabupaten Lombok Barat.
Dalam kesempatan ini ia memaparkan PIP merupakan program yang penting untuk kemajuan pendidikan. Hal ini nantinya akan sangat membantu para siswa dalam memperoleh pendidikan yang layak. Hal ini juga untuk membesarkan dan memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Lombok Barat. “Untuk PIP ini saya menekankan agar pemberian bantuan beasiswa kepada penerima tidak boleh ada potongan RP. 1 (satu rupiah) pun dengan dalih dan alasan apapun, agar murni sepenuhnya di terima oleh penerima bantuan. Hal ini tentu untuk kemajuan bangsa dan negara khususnya Kabupaten Lombok Barat” tekannya.
Irfani mengatakan, untuk Lombok Barat mendapatkan kuota sebanyak 50 ribu penerima beasiswa PIP tahun 2025. Dengan adanya program yang masuk ini Ketua Fraksi PKB DPRD Lombok Barat Hendra Harianto mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi kepada wakil ketua komisi X DPR RI yg telah melaksanakan Sosialisasi Program PIP,” Kami dari fraksi PKB sangat memberikan apresiasi sosialisasi PIP ini,”katanya.
Ia berharap Pemda Lombok Barat segera melengkapi data bagi seluruh sekolah yang ada di Lombok Barat mengingat data kelengkapan siswa penerima manfaat masih di seputaran 40 persen dari data siswa yang sudah masuk sebagaimana yang sudah disampaikan oleh anggota DPR-RI.” Kami dorong pemda untuk segera menyelesaikan data yang belum masuk,” sarannya.
Karena data yang diajukan itu tentunya data yang valid, yang tepat sasaran, sehingga tidak ada ketimpangan ketika program PIP ini sudah berjalan nantinya.
Foto: Ketua Fraksi dan Anggota Fraksi DPRD Lombok Barat saat mendampingi ketua Wakil. ketua komisi X DPR-RI saat sosialisasi. PIP di Lombok Barat.