Sumbawa Barat NTB -Untuk memberikan rasa aman dan nyaman pada saat pelaksanaan ibadah shalat Isya dan tarawih di depan masjid Nurul Islam Kecamatan Maluk Kabupaten Sumbawa Barat, anggota Piket SPKT 1 Polsek Maluk melakukan pengamanan dan mengatur lalulintas, pada minggu (16/04/25).
Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap S.I.K melalui Kasi Humas AKP Zainal Abidin S.H mengatakan, Kapolsek Kompol Tohir perintahkan personilnya untuk laksanakan patroli rutin sekaligus melaksanakan pengamanan shalat tarawih di masjid masjid yang berada di Kecamatan maluk.
” Dalam pengamanan tersebut dikoordinir oleh KSPKT I Polsek Maluk, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan keamanan kepada warga sehingga pelaksanaan shalat tarawih dapat berlangsung dengan khusyuk, khidmat dan menekan angka kriminalitas berupa pencurian di bulan Ramadhan,” terang AKP Zainal
AKP Zainal Abidin S.H menegaskan, dalam kegiatan ini merupakan tugas bagi kita untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadhan ini, dimana umat Islam akan melakukan ibadah sholat tarawih berjamaah di tempat tempat ibadah.
” Anggota Polsek maluk juga memberikan imbauan kepada masyarakat tentang pentingnya keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dalam bulan suci ramadhan, yang merupakan bulan penuh berkah dan ampunan,” jelasnya .