JURNAL FOKUS _ Lombok Barat – Polsek Narmada meningkatkan patroli di wilayahnya menjelang buka puasa (Ngabuburit) untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas. Patroli ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang menjalankan ibadah puasa Ramadhan.
Kapolsek Narmada Kompol Kadek Metria mengatakan, patroli ini fokus pada beberapa titik rawan, seperti lokasi balap liar, perang mercon, dan tempat keramaian. Selain itu, patroli juga dilakukan untuk memantau arus lalu lintas dan memberikan pelayanan di area rawan kemacetan.
“Kami ingin memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat selama bulan Ramadhan,” kata Kompol Kadek Metria.
Personel patroli juga diimbau untuk mengamati tanda-tanda gangguan Kamtibmas dan segera menindaklanjutinya.
“Kami harap dengan patroli ini, kondusifitas keamanan di wilayah Narmada dan Mataram secara umum dapat terjaga,” ujar Kompol Kadek Metria.
Masyarakat juga diimbau untuk saling menghormati dan menjaga kondusifitas keamanan selama bulan Ramadhan.
“Selamat Menunaikan Ibadah Puasa bagi yang menjalankannya,” tutup Kompol Kadek Metria.